Musrenbang RKPD Kecamatan Teluknaga Ajukan 50 Program Prioritas di Tahun 2025 -->
PASANG IKLAN

Musrenbang RKPD Kecamatan Teluknaga Ajukan 50 Program Prioritas di Tahun 2025

Rabu, 07 Februari 2024

Dok.LN

KABUPATEN TANGERANG, (LN) - Pemerintah Kecamatan Teluknaga melaksanakan kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD tahun 2025. Acara bertempat di Saung Ibu, Kampung Melayu Timur. Rabu (7/2/2024) 

Giat di hadiri oleh para stakeholder yang ada di wilayah Kecamatan Teluknaga dan juga OPD serta perwakilan dari DPRD Dapil 3 Kabupaten Tangerang serta para tamu undangan. 
 
"Hari ini kita melaksanakan musrenbang RKPD tahun anggaran 2025, tingkat kecamatan teluknaga. Alhamdulillah berjalan lancar." kata Zam zam kepada wartawan.

Ditambahkan Zam zam, Dalam Musrenbang ini juga 
sudah kita musyawarahkan dan merumuskan ada 50 program prioritas. 

"Nanti kita akan dorong dan usulkan untuk pelaksanaan pembangunan nya di tahun 2025." ujarnya

Dimana 50 program prioritas tersebut sudah kita rumuskan secara berjenjang dari musrenbang tingkat desa dan kita himpun ke musrenbang tingkat kecamatan. 

"Dari pelaksanaan musrenbang RKPD ini berkaitan dengan 4 isu strategis terkait masalah peningkatan SDM yang berdaya saing perekonomian. Serta program-program ini sudah kita sesuaikan dengan program prioritas," pungkasnya (Sr)